BERITA

Detail Berita

PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1445–H DI SMAN 3 BENGKULU TENGAH

Minggu, 1 Oktober 2023 21:19 WIB
36 |   -

Bengkulu Tengah – Alhamdulillah atas izin Allah SWT SMAN 3 Bengkulu Tengah telah mengadakan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah pada Jumat, 29 September 2023, yang diselenggarakan di lapangan upacara SMAN 3 Bengkulu Tengah.

 

Kegiatan peringatan maulid nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah diikuti oleh seluruh murid muslim, bapak/ibu guru dan staf tata usaha SMAN 3 Bengkulu Tengah. Pada peringatan maulid Nabi Muhammad SAW ini di mulai pukul 07.15. Kegiatan ini di selenggarakan oleh seluruh anggota OSIS berkolaborasi dengan anggota ekstra kulikuler rohis yang bertemakan “Semoga syafaat-nya senantiasa tercurah bagi kita semua”.

 

Kepala SMAN 3 Bengkulu Tengah Bapak Enton Apiri, S.Pd membuka kegiatan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah tersebut. Kegiatan ini sejalan dengan visi dan misi SMAN 3 Bengkulu Tengah yaitu “Menjadikan sekolah yang berbudaya religius melalui kegiatan keagamaan” ujar beliau.

 

Bapak Musron, S.Sos.I sebagai ketua Imtaq SMAN 3 Bengkulu Tengah dalam sambutannya juga mengingatkan untuk selalu menjadi pribadi yang baik yang mampu menjadi suri tauladan bagi orang lain sesuai panutan kita semua Nabi Muhammad SAW.

 

Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh salah seorang siswi SMAN 3 Bengkulu Tengah.

 

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah diisi dengan tausiyah agama yang disampaikan oleh bapak Ustadz Jaliludin. Dalam tausiyahnya dalam memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW harus dijadikan sebuah pelajaran bagi semua. Terutama sebagai umat Islam, agar mengikuti semua ajaran dan tingkah laku yang dilakukan oleh junjungan kita yaitu Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi wa Salam.

 

Murid SMAN 3 Bengkulu Tengah sangat antusias dalam mengikuti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah dimana dalam peringatan kali ini ada Islamic Cosplay Smantig Competition sebagai pahlawan Islam, Ulama/Kyai dan sahabat Rasulullah. Penilaian cosplay kostum akan diadakan di Lapangan Utama SMAN 3 Bengkulu Tengah.

 

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan siswa/siswi SMAN 3 Bengkulu Tengah dapat mengambil hikmah dan pelajaran yang berharga dari peringatan hari kelahiran nabi Muhammad SAW.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini