BERITA

Detail Berita

SMA Negeri 3 Bengkulu Tengah Meraih Prestasi Pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Kabuaten Bengkulu Tengah Tahun 2023

Selasa, 30 Mei 2023 22:19 WIB
60 |   -

Bengkulu Tengah- SMA Negeri 3 Bengkulu Tengah mendapatkan prestasi pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) yang dilaksanakan pada tanggal 30 Mei 2023 di SMA Negeri 1 Bengkulu Tengah. Cabang lomba yang diikuti yaitu menulis cerpen, kriya, komik digital, menyanyi solo putra, menyanyi solo putri, fotografi, gitar solo, baca puisi, tari kreasi, dan desain poster.

 Pada cabang lomba menulis cerpen, SMA Negeri 3 Bengkulu Tengah meraih juara 1 atas nama Cahaya Gustin Pratiwi, juara 1 kriya atas nama Handi Ferdiansah, juara 1 komik digital atas nama Azizah Fitri Wibowo, juara 1 menyanyi solo putra atas nama M. Zakhi Alfarizzi, Juara 1 Foto grafi atas nama Tania Sahara, juara 1 gitar solo atas nama Abdullah Syihab. Kemudian, juara 2 baca puisi atas nama Lilis Febrianti, juara 2 menyanyi solo putri atas nama Anggun Divariani, juara 3 tari kreasi atas nama Tiara Aprilia, dan juara 3 lomba poster atas nama M. Haris Padilah.

 Pada ajang ini, SMA Negeri 3 Bengkulu Tengah juga akan maju ke tingkat provinsi pada cabang lomba menulis cerpen, kriya, komik digital, menyanyi solo putra, fotografi, dan gitar solo. Kedepannya, SMA Negeri 3 Bengkulu Tengah akan terus mendukung dan membimbing murid agar dapat berprestasi baik di bidang akademi maupun non akademik guna melahirkan generasi penerus bangsa yang membanggakan.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini